Carlos Tevez memperlihatkan keinginan bertahan bersama Manchester City dan menjadi bagian transformasi klub menuju jajaran elit Liga Primer Inggris.
Malam nanti City akan melakoni partai krusial melawan Tottenham Hotspurs. Jika Spurs menang, mereka otomatis lolos ke Liga Champions musim depan, sebaliknya jika City berjaya, mereka menjadi kandidat terkuat beraksi di kompetisi antar klub paling bergengsi di Eropa tersebut.
Hingga detik ini, Tevez sangat menikmati perannya di Eastlands dan telah menyumbang 29 gol semenjak hijrah dari Manchester United.
Hubungan Tevez dengan pelatih Roberto Mancini belakangan ini memburuk, tetapi hal tersebut tidak mencegah bintang asal Argentina itu untuk memuji sang pelatih yang telah membantunya bersinar dan dia berharap mantan arsitek Inter itu bertahan di Eastlands musim depan.
"Tentu saja saya ingin melihat Mancini melanjutkan pekerjaannya di sini," kata Tevez dilansir The Sun.
"Saya ingin semua orang bertahan dan melanjutkan proyek ambisius yang telah dimulai bersama."
"Manajer tak pernah lelah mengobarkan semangat agar pemain memberikan yang terbaik. Dia membantu saya memulihkan percaya diri."
"Berkat pelatih dan rekan satu tim saya telah bermain baik musim ini. Mereka berada di balik keberhasilan saya menghasilkan aksi level tinggi."
Sekian artikel terkini Blog Berita Bola. Apakah Anda ingin berkomentar?? bagi yang ingin berkomentar, silakan berkomentar di kolom komentar di bawah ini...
Sumber artikel Blog Berita Bola: goal.com
0 Komentar